Kipas angin mini portable sangat berguna memberikan kesejukan ketika cuaca panas. Sesuai namanya, kipas angin ini memiliki ukuran mini yang mudah dibawa dan disimpan dalam tas. Menariknya, desain kipas angin mini sangat bervariasi. Warnanya pun beragam. Soal harga, tak perlu cemas karena kipas angin mini relatif murah dan ramah kantong.
Kipas Angin Mini Portable Harga Ramah Kantong
Kalau kamu sedang mencari kipas angin mini, berikut sejumlah rekomendasi yang bisa dijadikan pertimbangan sebelum membeli.
AOKI AF-808Y Kipas 2in1
AOKI AF-808Y merupakan kipas multifungsi yang menawarkan desain mini dan lucu. Angin yang dihasilkan cukup kuat. Kipas ini hadir dengan USB yang memudahkan pengisian daya ulang melalui stop kontak, power bank, dan laptop atau komputer. Lantaran ukurannya mini, AOKI AF-808Y mudah digenggam, diletakkan di atas meja, digantung, ataupun berdiri.
Robot RT-BF10
Kipas angin Robot RT-BF10 hadir dengan desain simple dengan frame rapat agar aman dari jangkauan anak-anak. Frame kips dapat dibuka sehingga mudah dibersihkan. Asyiknya, kamu akan mendapatkan garansi produk selama 1 tahun. Kamu bisa meminta produk pengganti apabila produk rusak atau cacat pabrik.
Kipas angin ini dapat bertahan selama maksimal 7.5 jam penggunaan nonstop. Angin yang dihasilkan cukup besar sehingga mampu melawan hawa panas di sekitarmu. Kipas ini juga tidak menimbulkan suara bising ketika digunakan.
Remax F2 Clamp
Remax F2 Clamp merupakan salah satu pilihan kipas angin portable yang menawarkan kemudahan pengisian ulang melalui kabel USB. Alhasil, kamu tidak perlu mengganti baterai setiap kali daya habis. Remax F2 Clamp dilengkapi fitur yang memungkinkan kamu mengatur kecepatan kipas.
Selain digenggam, kamu bisa meletakkan kipas ini di bidang datar. Kipas ini juga dilengkapi clip stand yang berfungsi untuk menjepit permukaan, seperti kaca, meja, kayu tipis, atau batang kecil. Asyiknya lagi, Remax F2 Clamp tersedia dalam tiga varian warna yang bisa dipilih sesuai selera.
Votre SF-05B
Votre menghadirkan kipas angin mini portable yang dapat digunakan dalam dua mode, yakni genggam dan lipat. Ketika mengaktifkan mode genggam, kamu hanya perlu menggenggam batang kipas untuk menikmati angin. Mode lipat memungkinkan kamu meletakkan kipas di atas meja sembari beraktivitas.
Votre SF-05B dilengkapi dengan pengatur kecepatan. Terdapat tiga tingkat kecepatan angin yang bisa kamu sesuaikan kebutuhan. Kecepatan terendah bisa bertahan selama 6.5 jam, sedangkan kecepatan sedang 3.5 jam dan tinggi hanya 2.3 jam. Lantaran dilengkapi baterai lithium, kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk membeli baterai. Kamu hanya perlu menggunakan kabel USB untuk mengisi ulang daya.
Krisbow Emergency Box Fan
Krisbow Emergency Box Fan hadir dengan ukuran besar. Kipas multifungsi ini dilengkapi lampu LED yang dapat digunakan dalam keadaan darurat, seperti saat listrik mati atau ketika kamu membutuhkan penerangan tambahan. Asyiknya lagi, fitur ini bisa digunakan secara terpisah maupun bersamaan dengan pengoperasian kipas angin.
Krisbow Emergency Box Fan mampu menghasilkan angin kencang selama 30 jam sekali pengisian daya, sedangkan lampu darurat bisa menyala selama 20 jam. Kamu bisa mengatur kecepatan kipas, yakni rendah, sedang, dan tinggi. Lantaran bobotnya ringan, kipas ini mudah dibawa ke mana pun.
Kivee Portable Fan
Kivee menawarkan kipas angin portable dengan bobot ringan dan tampilan stylish. Tampilan yang menarik dan lucu akan membuat kamu lebih mudah memadukannya dengan gaya outfit sehari-hari. Tak hanya itu, kamu juga bisa mengatur kecepatan kipas sesuai kebutuhan.
Xiaomi Mi Portable Fan
Xiaomi Mi Portable Fan hadir dengan body kipas yang lentur sehingga lebih fleksibel. Kipas ini memiliki USB port yang memudahkan pengisian daya. Selain harganya ekonomis, kipas ini dapat digunakan selama 62 jam pemakaian normal. Kipas ini menawarkan dua pilihan warna, yakni biru dan putih.
Demikianlah rekomendasi kipas angin mini portable yang bisa dijadikan referensi sebelum berbelanja. Mau belanja dengan harga terbaik? Ayo, belanja produk pilihan menarik di Lazada. Cuma di Lazada, kamu bisa mendapatkan voucher khusus pengguna baru. Tunggu apa lagi? Yuk, install aplikasi Lazada sekarang!